Bentuk Karakter Personil, Satbrimob Polda Banten Rutin Laksanakan Binrohtal

    Bentuk Karakter Personil, Satbrimob Polda Banten Rutin Laksanakan Binrohtal

    Serang - Satbrimob Polda Banten melaksanakan binrohtal (pembinaan rohani dan mental) bagi seluruh personel Satbrimob Polda Banten, Kamis (13/10/2022).

    Pembinaan rohani dan mental merupakan program Satbrimobda Banten dalam meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan personelnya.

    Kegiatan Binrohtal yang digelar setiap hari Kamis ini, dilaksanakan di Masjid Baitul Mutaqqin Brimob Polda Banten memimpin Binrohtal Wadanyon B Pelopor Akp Totong Mulyadi.

    Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin, S.I.K., M.H mengatakan Binrohtal Kamis pagi adalah sebagai wadah untuk membentuk karakter dan mental anggota Polri khususnya anggota Satbrimob Polda Banten untuk menjadi lebih humanis.

    Satbrimob Polda Banten Rutin Laksanakan Binrohtal, Meningkatkan Karakter Anggota Polri.

    “Kegiatan ini yang setiap minggu sekali dilakukan bertujuan untuk semakin menjadikan para personil Polri untuk selalu bertaqwa kepada Tuhan YME sehingga kehidupan pribadi personil menjadi lebih baik, " jelas Dede Rojudin.

    Lebih lanjut Dede Rojudin menambahkan jika kegiatan semacam ini wajib untuk diikuti, lantaran fungsinya dapat menyegarkan pikiran anggota yang setiap hari disibukkan dalam melaksanakan tugas.

    “Binrohtal bertujuan positif, yakni berguna untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada personel Polri. Dengan harapan sikap mental personel Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana yang dapat dipertanggung-jawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat, " tuntasnya.

    brimob banten satbrimob polda banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Raih Penghargaan di Ajang ALI 2022, DPMPTSP...

    Artikel Berikutnya

    Pj Gubernur Banten Al Muktabar Tinjau Jembatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bhabinkamtibmas Sambangi Siswa PKL di Kelurahan Muncul, Ajak Generasi Muda Jaga Kamtibmas
    Menggapai Ampunan, Tausiyah Inspiratif untuk Tahanan di Rutan Sat Tahti Polres Tangerang Selatan
    Bhabinkamtibmas Desa Caringin Terima Piagam Berprestasi, Kapolsek Legok Beri Apresiasi 
    Edukasi Pancasila dan Kesehatan Melalui Proyek P5, Lapas Cilegon Sambut Hangat Kunjungan SDN Cilegon 01
    Ratusan Personel Brimob Banten yang Tergabung Dalam Satgas Amole Resmi Dilepas Kapolda
    Jokowi Bakal Dianugerahi Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana
    Unit Jibom Gegana Brimob Banten Laksanakan Sterilisasi Kunker Wapres RI
    Hadiri Penutupan BNI Investor Daily Summit 2024 Bersama Presiden Terpilih, Menteri AHY Dukung 3 Hal Fundamental Pemerintahan Selanjutnya
    Edukasi Pancasila dan Kesehatan Melalui Proyek P5, Lapas Cilegon Sambut Hangat Kunjungan SDN Cilegon 01
    HMI Cabang Serang Gelar Unras Kritisi Dampak Buruk Politik Dinasti pada Peringatan HUT ke-498 Kabupaten Serang
    Ratusan Personel Brimob Banten yang Tergabung Dalam Satgas Amole Resmi Dilepas Kapolda
    Lantunan Hadroh Tim Marawis Lapas Cilegon Bawa Suasana Khidmat Maulid Nabi di Kanwil Kemenkumham Banten
    Di Tengah Semarak HANTARU 2024, Menteri AHY Ungkap Kementerian ATR/BPN Berhasil Selamatkan Rp5,71 T Kerugian Negara dari Kejahatan Pertanahan
    Tingkatkan Pemerataan Kualitas Pendidikan, Polda Metro Jaya Dengan Mahasiswa Berkolaborasi Adakan Kegiatan Mengajar
    Media Gathering dalam Rangka 100 Hari Kerja, Menteri AHY: Bagian dari Transparansi dan Akuntabilitas Institusi Pemerintah
    Semangat Tingkatkan Imunitas Tubuh, Dansat Brimob Polda Banten Gowes Bersama Personel
    Jaga Stamina Tubuh dan Tingkatkan Kemampuan, Dansat Brimob dan PJU Polda Banten Lakukan Fun Bike
    HMI Cabang Serang Gelar Unras Kritisi Dampak Buruk Politik Dinasti pada Peringatan HUT ke-498 Kabupaten Serang

    Ikuti Kami